HalteGame.com - Konami mengatakan bahwa harga Metal Gear Survive nanti tidak akan dipatok dengan harga $60 dollar yang biasa digunakan untuk harga game kelas AAA.
Seperti yang dikatakan oleh representatif dari Konami langsung kepada Polygon, dikatakan harga game Metal Gear Survive ini nanti akan berada di kisaran harga Ground Zeroes pada saat awal rilis dahulu yang berarti ada di kisaran $30 dollar.
Walaupun masih belum diketahui secara pasti seberapa menariknya game Metal Gear Survive ini nanti, namun dengan mematok harga yang murah maka mungkin akan membuat orang-orang tertarik mencobanya karena sejauh ini respon yang ada di internet mengenai Metal Gear terbaru ini sangat negatif. Tentu saja akan lebih baik lagi kalau game ini memang menyediakan konten menarik yang mempunyai replay value tinggi dan menyediakan gaya bermain co-op yang menyenangkan pula.
Di sisi lain, Konami juga baru saja meluncurkan website resmi untuk game Metal Gear Survive mereka.
Game Metal Gear Survive dikatakan akan keluar pada tahun 2017 mendatang.