HalteGame.com - Setelah mendengar rumor yang semakin santer mengatakan kalau Blizzard akan mengumumkan sebuah berita besar mengenai game Diablo, akhirnya Blizzard mengeluarkan pernyataan resmi agar para fans tidak berharap tinggi akan berita besar untuk Diablo pada BlizzCon tahun ini.
Dikatakan langsung lewat blognya, Blizzard mengatakan bahwa mereka sendiri sudah menyadari akan rumor yang beredar. Dan walaupun mereka memang ada beberapa proyek yang berhubungan dengan Diablo tetapi mereka hanya akan mengabarkan beritanya ketika waktunya sudah tepat.
Rumor tersebut sendiri berawal setelah Blizzard merilis jadwal acara BlizzCon 2018, dimana pada salah satu jadwal acaranya tertulis Diablo: What’s Next yang dijadwalkan tampil sesudah acara pembukaan BlizzCon. Hal itulah yang membuat para fans Diablo langsung mengira kalau Blizzard akan mengumumkan kabar mengenai Diablo 4.
Walaupun begitu, mereka juga mengatakan kalau memang ada kabar yang berhubungan dengan Diablo yang akan dibeberkan pada ajang BlizzCon bulan depan, hanya saja hal tersebut bukan tentang Diablo 4 dan Blizzard berharap agar fansnya mengerti dan jangan menaruh ekspektasi terlalu tinggi.