HalteGame.com - Penggemar dari Demon’s Souls yang diluncurkan di PlayStation 3 hampir 10 tahun yang lalu tentunya menginginkan kalau game kesukaan mereka mendapatkan remaster seperti yang dilakukan FromSoftware dengan Dark Souls Remastered. Tetapi, apakah petinggi dari FromSoftware, Hidetaka Miyazaki, setuju dengan hal tersebut? Nah, kita sekarang telah mendapatkan jawabannya.
Berbicara kepada GameInformer, Miyazaki mengatakan bahwa sebenarnya secara pribadi ia tidak begitu berminat untuk menghadirkan remaster untuk Demon’s Souls karena ia tidak mau melihat karya-karya sebelumnya.
“Ini seperti ketika Anda menulis — ketika Anda lebih muda, Anda melihat kembali [pekerjaan sebelumnya] dan Anda berpikir ‘Oh, apa yang saya pikirkan'”, katanya. “Bukannya saya malu, saya hanya tidak ingin melihat karya-karya saya sebelumnya”.
Meski demikian, bukan berarti ia menolaknya apabila ada studio yang mau mengerjakan remaster dari judul tersebut dengan sungguh-sungguh. Itu juga dengan asumsi Sony mengizinkannya untuk mengeluarkan remaster.
“Jika itu adalah studio yang benar-benar menyukai karya asli dan benar-benar menaruh perasaan dan jiwa mereka untuk merealisasikannya kembali, maka itu adalah sesuatu yang akan saya nikmati”, katanya.
“Tapi ini sangat rumit karena saya memiliki kenangan indah ini. Memikirkan ide remaster memberi saya semacam kupu-kupu di perut saya dan membuat saya menjadi sedikit gugup, jadi itu rumit. Tapi saya mengerti ada banyak pengguna dan banyak pemain dan penggemar di luar sana yang benar-benar mencintai Demon’s, jadi jika itu sesuatu yang bisa mereka capai dengan studio yang menyukai pekerjaannya, maka ya, saya akan setuju dengan itu”.
Kemudian Miyazaki pun mengatakan bahwa ia senang kalau ternyata ada orang yang mau menanyakan kepadanya tentang Demon’s Souls. Ia mengatakan bahwa Demon’s Souls adalah sebuah game aksi fantasi pertama yang dia buat, atau dia sutradarai. Ia memiliki kenangan indah terhadapnya, tetapi itu bukan tempatnya untuk mengatakan apakah game tersebut akan mendapatkan remaster.